biarlah gelas menjadi saksi; betapa ku mencinta(mu)

biarlah gelas menjadi saksi; betapa ku mencinta(mu)
karena cinta yang sederhana tidak pernah menuntut.

Jumat, 26 September 2014

Kezel Grace Lancaster level : dosen numerical

Jadi, dosen numerical saya kan uda pergi hampir sebulan ya, di mana harusnya semester baru kelar minggu ini. Kami slow saja seperti angin menjalani waktu, sampai hari ini.

Saya punya test Analisa Struktur hari ini. (Iya, di sabtu pagi. Gausah nanya atau komen macem-macem) dan setelah itu duduk manis makan, sampai ada teman yang memberi info kalau nilai untuk test dan tugas numerical method uda ada. Pergilah saya dan teman saya ke kantor dosen kesayangan saya kami itu.

Naik tangga ke lantai 4 karna ruangan beliau ada di lantai 4, udah ngos-ngosan. Sampai depan ruang beliau, kami tidak melihat kertas berisi daftar nama dan nilai yang layaknya dosen lain lakukan kalau memberi pengumuman nilai siswanya.

Langsung Kezel Grace Lancaster part 1. Udah ngos-ngosan dan bela-belain ke kantornya demi liat nilai, malah ga dapet apa-apa.

Kemudian mata saya melihat satu kertas kecil berisi barcode dengan tulisan "install Barcode Reader on your smartphone and scan this barcode for Numerical Method carrymark" and i was like "WHAAAAATTTT. kenapa dosen gue terlalu canggih dan kekinian, sih T^T"

Gamau perjuangan kami sia-sia, saya langsung install Barcode Reader saat itu juga sambil mikir, "ini dosen canggih amat yak.. apa susahnya sih ngeprint dan nempel aja depan ruangan doi. Kasian kan kalau yang gapunya smartphone untuk install aplikasinya.."

Kemudian selesai instal, saya langsung scan code nya dan langsung melihat nilai saya. Di situ muncul Kezel Grace Lancaster part 2 alias puncaknya. Nilai test saya kurang 1 dari nilai total, padahal saya sungguhlah teramat percaya diri bahwa jawaban saya saat test waktu itu bener semua.

Gemez dan zebel, sepanjang perjalanan balik ke apartemen saya ga berhenti ngomel. Sebenernya saya biasa aja kalau nilai test rendah, yang bikin Kezel Grace Lancaster adalah karna saya yakin jawaban saya bener semua, dan kalau memang ada yang salah, salahnya di mana?

Dosen ini sudah gabisa saya temui karna dia sudah berhenti dari kampus saya sejak sebulan lalu.

I have no words for that.

#Kezel #Grace #Lancaster.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar